google-site-verification: google342c2d2f68e5af07.html Peta/jalur/rute / jalan Menuju Pantai Indrayanti | Wisata Pantai Gunungkidul

Pantai Siung

Pantai Siung
Indonesia Climbers Gathering

Peta/jalur/rute / jalan Menuju Pantai Indrayanti

Peta/jalur/rute/ jalan menuju Pantai Indrayanti atau pantai Pulang Syawal ada dua (2) jalur utama. Karena pantai Indrayanti menurut saya berada di bagian tengah sisi sebelah Timur dari deretan pantai selatan Kabupaten Gunung kidul. Oleh karena itu Peta/jalur/rute/jalan menuju Pantai Indrayanti pada hari-hari biasa bisa ditempuh dari dua arah yaitu dari Timur dan dari Barat. 

Akan berbeda halnya kalau hari libur Tahun Baru atau hari Lebaran, kadang ada pengaturan buka tutup dari dua arah tetapi yang paling sering adalah
hanya bisa ditempuh dari satu arah saja karena sering macet, yaitu hanya di buka jalan yang pintu/arah dari Barat atau satu arah yang dari pantai Baron ke timur menuju pantai Indrayanti : dari Wonosari - ke selatan arah pantai Baron-pantai Kukup-pantai Krakal-pantai Indrayanti.

Berikut penjelasan untuk peta/jalur/rute/alamat/jalan menuju Pantai Indrayanti adalah:


I. Pada hari-hari biasa.

Jalur Utama : Dari Kota Wonosari ke arah Selatan yaitu arah ke Pantai Baron, pada kilometer ke 8 atau 9 ada pertigaan besar di desa Mulo (100 m setelah kolam renang).

Pilihannya adalah :
  • Kalau mau jalan langsung menuju Pantai Indrayanti lewat Pintu Timur. 
Anda bisa mengikuti peta/jalur/rute/alamat/ jalan menuju Pantai Indrayanti berikut ini : (Kuncinya adalah menemukan pertigaan desa Tepus / Pertigaan swalayan Indomaret Tepus).

Dari pertigaan Mulo ini ambil yang ke arah Kiri yaitu ke arah Tepus atau Jepitu. Dusun atau desa yang dilewati adalah Mentel, Sidoharjo/Bintaos (ada kantor Kecamatan Tepus atau swalayan Halaga) terus saja sampai pertigaan desa Tepus  / Pertigaan swalayan Indomaret Tepus – ambil yang ke arah kanan ke pantai Indrayanti. Jarak tempuh : Wonosari-pertigaan Mulo (8km). Mulo-pertigaan Tepus (17 km). Pertigaan Tepus-Pantai Indrayanti (5km).

  • Kalau mau melewati pantai-pantai yang lainnya lewat Pintu Barat.
Anda bisa mengikuti peta/jalur/rute/alamat/jalan menuju Pantai Indrayanti berikut ini : Dari Kota Wonosari ke arah Selatan menuju pertigaan Mulo, lurus saja yang ke arah Pantai Baron. Setelah melewati pos retribusi akan ketemu pertigaan yaitu 1 km sebelum pantai Baron (ada bangunan bak pengelolaan air), ambil yang ke kiri jalan menanjak ke arah pantai kukup – pertigaan ambil arah ke Kiri jurusan pantai sepanjang - pulau drini - pantai Krakal-pantai Sundak-Pantai Indrayanti.
Jarak Tempuh : Jarak tempuh dari kota Wonosari Gunung kidul lebih jauh dan waktu tempuh juga lebih lama.

II. Pada hari libur Tahun Baru

Yaitu tanggal 1 Januari biasanya jalan menuju ke Pantai Indrayanti di buat satu arah yaitu hanya dari Barat ke Timur.
Untuk menuju pantai Indrayanti ikuti peta/jalur/rute/jalan menuju Pantai Indrayanti berikut ini :
Dari kota Wonosari ke arah selatan lewat jalan Baron – sampai di pertigaan Mulo lurus ke arah Pantai Baron – Pantai Kukup – Pantai Krakal – pantai Indrayanti dan keluar ke arah Tepus.

Kalau anda ingin menikmati keindahan pantai baru dibuka di Gunung kidul, baca juga :  Pantai Baru Dibuka 

Peta/jalur/rute/alamat / jalan menuju Pantai Indrayanti ini mudah-mudahan bisa membantu perjalanan anda. Kalau ada yang belum jelas silahkan telepon kami, atau anda ingin mengungkapkan kesan-kesan perjalanan selama melakukan wisata pantai di Gunung kidul Jogja silahkan tulis di kolom komentar.

0 Response to "Peta/jalur/rute / jalan Menuju Pantai Indrayanti"

Post a Comment